3

G VERNMENT 3 RABU 1 JULI 2015 Tarmizi Beri Sinyal Ganti Direktur BGM Enam Bulan Untuk Manajemen Berbenah KORAN BABEL – Polemik terkait pernyataan Pimpinan dan anggota DPRD Bangka yang mendesak agar BUMD PD BGM dibubarkan, mendapat tanggapan dingin Bupati Bangka, Tarmizi H Saat. Menurut Tarmizi, soal membubarkan adalah perkara gampang, namun justru membangun hal yang paling sulit. Bupati mengingatkan, berdirinya PD BGM merupakan peninggalan dari pedahulu (kepala daerah-red) kita, yaitu almarhum Eko Maulana Ali. Selain itu, untuk membuat BGM diperlukan studi banding dan beberapa kali melakukan konsultasi ke Pusat. ”Masa yang sudah dirintis dan “tetap harus ada PD BGM dan kalau menyangkut manajemen, mana kekurangan perlu dibenahi dan kita beri waktu 6 bulan lagi untuk direktur BGM untuk berbenah. Kalau memang tidak bisa bergerak, akan kita evaluasi, kemungkinan diganti.” dibangun pendahulu kita itu harus dibubarkan. Jadi kita tidak setuju, tetap harus ada PD BGM dan kalau menyangkut manajemen, mana kekurangan perlu dibenahi dan kita beri waktu 6 bulan lagi untuk direktur BGM untuk berbenah. Kalau memang tidak bisa bergerak, akan kita evaluasi, kemungkinan diganti,” ungkap Tarmizi ketika ditemui sejumlah wartawan di ruang kerjanya, Selasa (30/6) kemarin. Dijelaskan oleh orang nomor satu di Bangka ini, pihaknya akan mengecek kelanjutan masa depan dari PD BGM. DPRD dengan Pemerintah Daerah diminta sama-sama mendorong BGM agar maju kedepannya. “Mengenai masukan dari dewan kita dengar, dan kita pahami. Kita juga terima kasih atas masukan dari dewan. Namun jangan sedikit-sedikit langsung dibubarkan. Kita harus arif melihat dari permasalahan dan perlu ada pembenahan. Mungkin BGM saat ini belum bisa bergerak karena sesuatu hal. Tapi kedepannya PD BGM harus lebih baik,”paparnya. Bupati menambahkan bahwa Pemkab Bangka sendiri sudah berupaya untuk menggandeng pabrik jamu Sido Muncul agar membantu BGM, “Dan tentunya BGM harus juga bekerja sama dengan PT Timah. Kita lihat perkembangan dari Direktur BGM, dan kita beri waktu 6 bulan untuk membenahi BGM. Kalau mengenai audit, itu sambil jalan dan program harus jalan. Jangan menunggu audit, namun tidak bergerak. Tidak usah terlena masa     dian yang utama harus memberi kontribusi kepada pemerintah,” pungkasnya. (tom)

4 Publizr Home


You need flash player to view this online publication