12

JUMA 19 JUNI 2015 T NEYMAR telah menyalahkan wasit untuk pengusiran dirinya setelah Brasil mendapat kerugian di Copa America dengan kalah melawan Kolombia. Kapten Brasil tersebut akhirnya angkat bicara soal tindakannya di akhir laga kontra Kolombia, Kamis (18/6) pagi. Neymar mengaku kesal lantaran keputusan wasit Enrique Osses yang dianggap berat sebelah. Kekesalan Neymar bermula ketika mendapatkan kartu kuning dari Osses di penghujung babak pertama. Ketika itu, Neymar menanduk bola ke gawang David Ospina. Laju bola hasil tandukkan Si Bocah Ajaib berhasil diblok Ospina. Namun, dia mendapatkan bola muntah yang sebenarnya bisa dikonversikan menjadi gol. Sayang, Osses meniup peluit tanda terjadi pelanggaran. Osses menilai Neymar sudah dengan sengaja mengontrol bola dengan tangan dan akhirnya memberikan kartu kuning. Dilansir fourfourtwo Neymar Berujar “Peraturan selalu digunakan untuk melawan saya. Mereka menghapus busa penanda dan tak mendapat kartu kuning. Tapi, saya dapat,” kecam Neymar. “Bola memang berada di tangan saya. Hanya saja, tidak aktif. Bola mengarah ke saya dan akhirnya kartu kuning keluar.” Striker 23 tahun tersebut tak cuma kecewa dengan kartu kuning yang diberikan Osses di penghujung babak pertama. Keputusan selanjutnya, juga membuat Neymar marah. Alhasil, Neymar pun mengamuk saat pertandingan sudah berakhir. Dia menendang bola ke arah Pablo Armero. Sepakan ini memicu keributan yang berbuah kartu merah kepadanya. “Semua sudah terjadi. Jika menugaskan wasit lemah di setiap laga, maka hal seperti ini akan terjadi. Tak ada yang membuat saya menggila. Saya hanya kesal dengan wasit s****n yang tidak meniup peluit dengan becus,” kata pemain Barcelona itu. Neymar sekarang pasti akan melewatkan pertandingan terakhir grup bersama Brasil melawan Venezuela pada hari Minggu, tapi hukumannya bisa diperpanjang ketika Otoritas disiplin Copa America bertemu pada Kamis untuk membahas insiden tersebut. Dalam duel tersebut, Brasil kalah dari Kolombia dengan skor 0-1. Gol tunggal Kolombia dicetak oleh Jeison Murillo.(bbs) Di laga terakhir penyisihan grup, skuad arahan Carlos Dunga akan berBEK Brasil, Dani Alves optimistis timnya bisa lolos ke ba     -si Selecao –julukan Brasil- belum aman setelah menelan kekalahan dari Kolombia di babak lanjutan penyisi      h a n Dalam papan klasemen sementara Grup C, Brasil yang sebelumnya berada di posisi puncak harus turun ke urutan dua di bawah Venezuela. Sedangkan Kolombia berada di urutan tiga dan memiliki poin yang sama dengan Selecao yaitu tiga.                 “Kekalahan ini sering terjadi dalam tim yang melawan Brasil. Sekarang semua tim ingin mengalahkan Brasil,” kata Alves seperti dilansir Goal, Ka  “Kuncinya kami harus tenang dan kuat dalam menghadapi situasi sulit. Meski diisi mayoritas pemain muda, tim berpengalaman. Jadi, selamat datang di Copa America,” terangnya. Meski optimis, namun Brasil akan bermain tanpa bintangnya, Neymar da Silva Santos Junior yang mendapatkan kartu merah, usai pertandingan berakhir. Jika Tim Samba lolos ke delapan besar, Neymar masih kemungkinan absen membela negaranya.(okz)

13 Publizr Home


You need flash player to view this online publication